Tentang Mazda

Sertifikasi Mazda Body & Paint Workshop yang pertama hadir di mazda bandung 1

Pada tanggal 23 kemarin, PT Mazda Motor Indonesia meluncurkan layanan baru “Certified Body and Paint Workshop” yang pertama di Indonesia. Dealer pertama Mazda yang mendapatkan sertifikat Mazda Motor Corporation dan Mazda Motor Indonesia untuk melakukan perbaikan body dan paint tersebut merupakan Mazda Bandung 1 yang terletak di Jalan Soekarno Hatta no. 323.


Sertifikasi Mazda Body and Paint Workshop

Keizo Okue yang menjabat sebagai President Director PT Mazda Motor Indonesia dalam peresmian mengungkapkan, “Kami terus melakukan peningkatan di segala aspek untuk memberikan layanan aftersales terbaik untuk para pelanggan loyal Mazda. Hal ini tercermin dengan kerja sama yang erat yang kami lakukan dengan seluruh dealer resmi Mazda dan terus menjaga penerapan operational guideline sesuai standar.”





“Setelah meresmikan pembukaan dealer ke-44 yang berlokasi di Bumi Serpong Damai (BSD) dua pekan lalu, Mazda semakin memperkuat komitmennya untuk memperluas jaringan hingga 45 dealer di akhir tahun 2014. Dan kali ini kami mengukuhkan Mazda Bandung 1 sebagai “Certified Body and Paint Workshop” pertama di Indonesia. Dengan Body and Paint Workshop Certification kini pemilik kendaraan Mazda dapat mempercayakan perbaikan body and paint mereka serta one stop service experience di Mazda Bandung 1.” kata Okue-san.



Sedangkan Seiji Toyota yang menjabat sebagai Aftersales Director PT Mazda Motor Indonesia, dalam kesempatan yang sama menambahkan, ”Dengan kehadiran Mazda Bandung 1 sebagai “Certified Body and Paint Workshop” pertama di Indonesia, kami yakin kedepannya akan semakin banyak dealer yang mendapatkan sertifikasi serupa. Peningkatan ini dapat berdampak nyata untuk para pelanggan dan memberikan nilai tambah yang melampaui harapan mereka, sehingga kepuasan pelanggan dapat dicapai.”















 

Resmi Buka, Mazda Cibubur Sukses Jual 25 Unit Mazda2

Setelah meresmikan showroom dengan fasilitas 3S pertama di Yogyakarta, ada tanggal 3 Juli 2013 PT. Mazda Motor Indonesia (MMI) kembali meresmikan showroom ke-38 mereka yaitu Mazda Cibubur. Showroom dengan total investasi Rp 60 Milyar yang dikelola oleh PT. Sumber Trada Mobilindo hadir dengan fasilitas layanan penuh mencakup 3S - Sales, Service, dan Spare Parts plus fasilitas body repair.








"Mazda Cibubur memiliki luas tanah sekitar 4250 meter persegi dan luas bangunan sekitar 3250 meter persegi dengan fasilitas 3S Sales, Service, Spare Parts dan juga fasilitas body repair" ujar Djunaedi Hadiwidjaja selaku Direktur PT. Sumber Trada Mobilindo Lebih lanjut ia menambahkan "Dengan Beroperasinya showroom Mazda di Cibubur ini, kami ingin bisa berkontribusi pada pembangunan dan perekonomian khususnya untuk wilayah Cibubur dan sekitarnya".


(Sumber: otomotifnet.com)




Sejalan dengan Djunaedi Hadiwidjaja, Presiden Direktur PT. MMI, Keizo Okue juga menyatakan optimismenya terhadap showroom ini. " Kami percaya bahwa Mazda Cibubur mampu menyampaikan semangat Zoom-Zoom Mazda kepada para pelanggan Mazda di Cibubur. Kami merasa sangat senang dengan antusiasme PT. Sumber Trada Mobilindo dalam mendukung perkembangan Mazda dan juga pertumbuhan industri otomotif di Indonesia" tutur Keizo Okue. Tidak hanya peresmian showroom, Mazda Cibubur juga sukses menggaet konsumen perdana atas nama Leo H dengan penandatanganan simbolis 25 unit SPK Mazda2 Sport Hatchback one color.





"Target jangka pendek Mazda Cibubur sampai dengan akhir tahun ini bisa menjual 50 unit mobil per bulan dan untuk target jangka panjangnya ditunjang dengan model-model terbaik dari Mazda, kami yakin bisa menjual sebanyak 100 unit mobil per bulan " tutup Djunaedi Hadiwidjaja.

Mazda Bogor resmi beroperasi

Sumber: otosia.com

Senin, 26 Maret 2012 15:34:00
Penjualan otomotif di kota Bogor yang terus tumbuh dan memiliki prospek cerah mendorong Mazda mendirikan dealer baru di Kota Hujan tersebut baru-baru ini. Dengan konsep 3S (Sales, Services and Spare Parts), Mazda Bogor menjadi dealer pertama dari sembilan dealer Mazda yang akan dibuka pada tahun 2012.
"Kami secara aktif mengikuti pertumbuhan ekonomi di Indonesia dan karenanya memasukkan daerah-daerah dengan potensi tinggi seperti Bogor dalam rencana pengembangan pasar kami. Pembukaan Mazda Bogor adalah bukti dari komitmen MMI untuk memperluas jangkauan dan layanan bagi pelanggan," ujar Keizo Okue, Presiden Direktur PT Mazda Motor Indonesia (MMI).
"Bogor sedang mengalami transformasi yang dinamis. Pembangunan terjadi di berbagai penjuru kota, dan karenanya Mazda merasa perlu untuk menangkap peluang besar ini," tambahnya.
Menempati lahan seluas 1000 m dan bangunan 2 lantai seluas 900 m, gerai Mazda Bogor dibangun mengikuti standar global Mazda. Mazda Bogor terletak di lokasi yang sangat strategis di Jl. Pajajaran No.45, Bogor, dan dioperasikan oleh PT Sumber Trada Mobilindo (STM) yang juga mengoperasikan empat showroom Mazda lainnya.
Mazda Bogor sanggup memamerkan hingga lima unit mobil. Area servis memiliki lima unit kerja dan unit layanan interaktif bagi pelanggan. Selain itu, Mazda Bogor juga mempunyai ruang tunggu yang nyaman dilengkapi koneksi Wi-Fi, snack dan minuman gratis serta area parkir yang luas untuk para pengunjung. Semua kelebihan ini menjadikan Mazda Bogor berbeda dari standar showroom mobil yang biasa.
"Kami berharap Mazda Bogor dapat memberikan kontribusi terhadap pertumbuhan perekonomian, terutama di kota Bogor dan sekitarnya," tandas Djunaedi Hadiwidjaja, Direktur STM.

Mazda Bogor adalah dealer pertama dari sembilan dealer yang akan dibuka oleh MMI selama tahun 2012. Bersama dengan peluncuran New Mazda CX-5 dan New BT-50 Pro yang sangat ditunggu-tunggu, Mazda percaya pengembangan jaringan dealer akan membantu pencapaian target penjualan tahun 2012 sebesar 12.000 unit.

TAMBAHAN NEW MAZDA HOT PRODAK



    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar